Home » , » Perangkat Keras Komputer (Hardware)

Perangkat Keras Komputer (Hardware)


Hardware adalah perangkat keras yang terdapat pada sistem komputer. Hardware (Perangkat Keras) merupakan komponen komputer yang dapat dilihat secara fisik. Beberapa spesifikasi hardware yang perlu diketahui adalah sebagai berikut.
a. Motherboard



Motherboard berfungsi mengatur lalu lintas data dari input device dan output device. Motherboard merupakan tempat utama meletakan periferal komputer seperti prosessor, RAM, keyboard, mouse, kartu grafis, kartu suara, dan kartu jaringan.
b. Hardisk




Cakram keras (Bahasa Inggris : hard disk atau hard disk drive disingkat HDD atau hard drive disingkat HD) adalah sebuah komponen perangkat keras yang menyimpan data sekunder dan berisi piringan magnetis. Hardisk memegang peranan yang sangat penting berhubungan dengan instalasi sistem operasi. Hardisk diciptakan pertama kali oleh insinyur IBM, Reynold Johnson di tahun 1956. Dalam perkembanganya kini hardisk secara fisik menjadi semakin tipis dan kecil namun memiliki daya tampung data yang sangat besar. Hardisk kini juga tidak hanya dapat terpasang di dalam perangkat (internal) tetapi juga dapat dipasang di luar perangkat (eksternal) dengan menggunakan kabel USB ataupun FireWire
.
c. Kartu Grafis (VGA)



VGA, singkatan dari Video Graphics Adapter adalah standar tampilan komputer analog yang dipasarkan pertama kali oleh IBM pada tahun 1987. Fungsi VGA Card adalah mengubah sinyal digital dari komputer menjadi tampilan grafik di layar monitor. Kartu VGA (Video Graphic Adapter) berguna untuk menerjemahkan output (keluaran) komputer ke monitor.

d. Processor

Processor merupakan bagian utama dari CPU. Processor memiliki fungsi yang sama seperti halnya otak pada manusia, yaitu mengendalikan semua kinerja dari bagian CPU lainya, seperti mengatur penjadwalan proses, mengatur komunikasi antar bagian pada CPU, dan mengatur proses perhitungan.
e. RAM

RAM (Random Acces Memory) berfungsi sebagai media penyimpanan sementara. RAM minimal 64 MB. RAM dapat membaca, menyimpan, atau menulis data atau program.

f. Keyboard



Keyboard merupakan unit input yang paling penting dalam suatu pengolahan data dengan komputer. Keyboard dapat berfungsi memasukan huruf, angka, karakter khusus serta sebagai media bagi user (pengguna) untuk melakukan perintah-perintah lainya yang diperlukan, seperti menyimpan file dan membuka file. Penciptaan keyboard komputer berasal dari model mesin ketik yang diciptakan dan dipatenkan oleh Christopher Latham pada tahun 1868, dan pada tahun 1887 diproduksi dan dipasarkan oleh perusahaan Remington.

g. Mouse


Mouse adalah salah satu unit masukan (input device). Fungsi alat ini untuk perpindahan pointer atau kursor secara cepat. Selain itu, dapat sebagai perintah praktis dan cepat dibanding dengan keyboard. Mouse mulai digunakan secara maksimal sejak sistem operasi telah berbasiskan GUI (Graphical User Interface).

h. Monitor
Monitor komputer mempunyai ukuran yang beragam mulai dari 14", 15", 17", 20". Teknologi yang digunakan juga bermacam-macam mulai dari tabung, tabung flat sampai ke LCD.

i. Kartu Suara
Sound Card merupakan periferal tambahan dalam sebuah komputer yang berfungsi untuk mengolah dan menghasilkan sinyal audio.

j. Kartu Jaringan
Kartu jaringan merupakan periperal utama dalam jaringan komputer. Masing-masing komputer dalam jaringan dihubungkan dengan kartu ini melalui switch/hub.

0 komentar:

Post a Comment